Informasi Seputar Desa Mlagen

Friday, October 23, 2009

PENDAFTARAN CPNS ON LINE, DIPREDIKSI BANYAK KENDALA

Kegiatan di Kantor Pos Rembang. Kantor Pos akan menjadi pusat penerimaan berkas persyaratan pelamar CPNS.

Rembang – Pihak Kantor Pos Rembang memastikan akan menambah jumlah personel untuk melayani pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil CPNS.

Hal itu dimaksudkan supaya kegiatan rutin Kantor Pos seperti surat menyurat dan pembayaran uang pensiun tetap berjalan dengan lancar. Nantinya tambahan personel hanya akan difokuskan untuk menerima berkas pendaftaran CPNS.

Salamun, petugas yang diperbantukan di Kantor Pos Rembang menjelaskan sebenarnya ada dua kemungkinan sistem pendaftaran CPNS, yakni sistem gabungan atau biasa disebut sistem on line dan sistem mandiri.

Salamun memperinci sistem on line biasanya bisa digelar tingkat nasional, pendaftarannya melalui internet. Setelah itu pendaftar CPNS tetap menyerahkan bukti fisik berkas berkas persyaratan kepada Kantor Pos. Sedangkan untuk sistem mandiri merupakan kebijakan tingkat daerah masing masing, saat kali pertama datang, berkas pendaftaran bisa langsung diserahkan kepada Kantor Pos.

Menurut Salamun jika dilihat dari sisi efektifitas dan kemudahan pendaftar, memang lebih enak menggunakan sistem mandiri. Apalagi banyak pula warga yang masih belum tahu cara mengoperasikan internet, sehingga dikhawatirkan sistem on line akan banyak menemui kendala. Hanya saja pihak Kantor Pos siap menggunakan sistem apa saja, menunggu petunjuk resmi dari Badan Kepegawaian Daerah.

Petugas yang diperbantukan di Kantor Pos Rembang Salamun menambahkan hingga hari Jumat dia belum mengetahui kapan seleksi calon pegawai negeri sipil akan diumumkan.

Pihaknya juga masih menunggu kepastian masalah tersebut. Hal ini penting, karena Kantor Pos juga harus secepatnya menyiapkan tata letak (layout) loket pendaftaran, sehingga jangan sampai pendaftar kurang nyaman akibat berdesak desakan.

Diprediksi sebelum bulan Oktober berakhir, pengumuman CPNS di kabupaten Rembang akan digelar. Sejumlah pejabat terkait di Badan Kepegawaian Daerah BKD Rembang dalam tiga hari terakhir ini sulit untuk dimintai konfirmasinya, karena sibuk menggelar rapat persiapan seleksi CPNS.


sumber : http://r2b.myadgame.com/

Share:

0 komentar:

Post a Comment

Blog Archive